Berikut tips dan cara aman memakai tabung gas elpiji 3kg, akhir akhir ini banyak kasus gas elpiji 3kg yang meledak, nah mungkin cara-cara aman menggunakan tabung gas elpiji 3kg dibawah ini dapat membantu Anda.
1. Belilah tabung gas di agen resmi Pertamina.
2. Saat membeli, pastikan ada karet hitam pada valve tabung.
3. Saat akan digunakan, pastikan selang terpasang ke regulator dan kompor dengan baik, serta kencangkan klemnya.
4. Letakkan tabung di bawah kompor, tidak sejajar dengan kompor, atau agak jauh dari kompor agar panas api dari kompor tidak menyambar ke tabung.
5. Pasang regulator dan putar kenop regulator searah jarum jam sampai menunjuk ke bawah,
6. Untuk menyalakan kompor: tekan kenop kompor lalu putar ke kiri. Apabila api belum menyala, jangan mencolok valve tabung. Sebaiknya, ketuk-ketuk atau goyang-goyangkan selang.
7. Jangan memakai tabung gas secara bersamaan dengan kompor minyak tanah dalam posisi berdekatan. Sebab, bila ada indikasi kebocoran selang, api bisa menyambar.
8. Sebaiknya dapur memiliki sirkulasi udara yang baik. Bila tercium bau gas, segera lepas regulator di tabung. Bawa tabung keluar ruangan, dan pintu harus dibuka. Jangan jendela yang dibuka, sebab gas yang sifatnya lebih berat dari udara, ada di permukaan lantai.
9. Bila tercium bau, jangan sekali-kali menyalakan api, kompor atau bahkan lampu. Api dari lampu yang korslet bisa jadi pemicu ledakan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar